Follow Us:
Call Us: (0370) 624232 / 0853-3763-8102

Peran para pihak dalam penguatan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada pendidikan anak usia dini Holistik Integratif (PAUD HI) Kabupaten Sumbawa Barat

Feb 08, 2023

Selasa (24/01/23), Terkait pembiasaan PHBS Layanan PAUD dan lembaga pendidikan sederajat merupakan tempat yang strategis untuk menanamkan nilai-nilai positif, serta memperkenalkan dan membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat kepada anak usia dini. Guru – guru PAUD sebagai panutan bagi anak-anak di layanan PAUD perlu memiliki pengetahuan dan kebiasaan yang kuat terkait PHBS untuk bisa menjadi contoh yang baik bagi anak-anak yang nantinya akan berperan sebagai “ contoh/agen perubahan “PHBS bagi anak-anak lain di lingkungan tempat tinggalnya dan bagi anggota keluarganya dalam menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Salah satu prinsip dalam pengembangan anak usia dini holistik dan integrative adalah Partisipasi Masyarakat, dimana patisipasi masyarakat dan para pihak terkait sangatlah penting agar pelaksanaan kegiatan di PAUD HI dapat berjalan dengan baik,mulai dari perencanaan, penganggaran , pelaksanaan sampai dengan pemantauannya termasuk dalam pembiasaan PHBS di PAUD HI . Dalam rangka menguatkan peran para pihak dalam pengembangan PAUD HI , pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat melalui Dinas Pendidikan dan kebudayaan kabupaten Sumbawa Barat bekerjasama dengan UNICEF –Mitra Samya akan menyelenggarakan “Workshop Peran Para Pihak Dalam Penguatan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Pada Pendidikan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI) Kabupaten Sumbawa Barat”.

Secara umum Workshop ini diselenggarakan dengan tujuan menguatkan pemahaman dan membangun komitmen dukungan parapihak dalam penguatan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada Pengembangan Anak Usia Dini Holistik dan integratif (PAUD HI) dikabupaten Sumbawa Barat.

Workshop ini akan diikuti oleh peserta dari unsur pemerintah desa,Puskesmas dan Pengelola PAUD & Para Pihak terkait pengelolaan PAUD sebanyak 95 Orang dan dilaksanakan Kabupaten Sumbawa Barat.