Follow Us:
Call Us: (0370) 624232 / 0853-3763-8102

Penguatan Kapasitas Kelembagaan Pengelola Air Bersih

Jul 24, 2024

(Desa Bilok Petung 10 - 11 Juli 2024)

Kelembagaan merupakan salah satu modal dalam mendukung keberlanjutan pengelolaan air bersih selain modal sosial-budaya, modal finansial/keuangan, modal alam/lingkungan dan modal infrastruktur/fisik/teknis.

Transparansi dan akuntabilitas, keterlibatan perempuan dan warga disabilitas dalam pengambilan keputusan terkait pengelolaan, kesetaraan dalam pengelolaan serta aturan/kebijakan pengelolaan adalah beberapa indikasi dalam memberikan penilaian terkait dengan kelembagaan pengelola air. Berdasarkan hasil kajian yang telah dilakukan Mitra Samya bekerjasama dengan Wahana Visi Indonesia (WVI) menunjukkan hasil bahwa kondisi Kelembagaan Pengelola Air Bersih yang ada di Desa Bilok Petung Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur perlu diperkuat kapasitasnya.

Berangkat dari temuan tersebut maka pada tanggal 10 - 11 Juli 2024, Mitra Samya bersama Wahana Visi Indonesia dan Pemerintah Desa Bilok Petung menyelenggarakan Pelatihan bagi lembaga pengelola air bersih yang ada dengan fokus pembelajaran terkait tata kelola kelembagaan yang baik. Dengan menerapkan metode pembelajaran yang menarik dan variatif, nampak berpengaruh pada partisipasi aktif peserta baik peserta laki-laki maupun perempuan. Pelaksanaan pelatihan yang dibuka oleh Sekretaris Desa mewakili Kepala Desa juga ditutup oleh Sekretaris Desa.

Ada 4 materi pokok yang disampaikan dalam kegiatan yang difasilitasi oleh Bagus Aryawa dan Tina Rahmawati dari Mitra Samya yaitu :

  1. Membentuk kelompok / organisasi pengelola pelayanan air minum pedesaan (Komite Air)
  2. Mengelola iuran / tarif pemakaian air
  3. Mengelola administrasi, pembukuan dan pelaporan komite air
  4. Merencanakan pengembangan usaha air